Mocil.id merupakan platform untuk beli mobil bekas baik secara kredit maupun cash. Berbagai pilihan mobil bekas tersedia, baik mobil penumpang dan mobil niaga. Teman Mocil dapat dengan mudah mencari dan membeli mobil bekas di Mocil.id. Apalagi harga mobil bekas di Mocil.id bersaing. Berikut adalah 5 mobil paling banyak dicari tahun 2023 di Mocil.id.
Baca juga : 5 Mobil Paling Banyak Dicari Tahun 2022
Salah satu mobil bekas yang banyak dicari di Mocil.id adalah Toyota Calya. Mobil LCGC MPV ini memang menjadi salah satu mobil bekas favorit. Harganya yang murah dan fitur-fitur yang memadai, serta dapat membawa 7 penumpang. Harga mobil bekas Toyota Calya sekitar 150 sampai dengan 200 juta.
Mobil Toyota Calya juga terkenal sebagai mobil yang hemat bahan bakar dengan mesin yang cukup bertenaga. Apalagi untuk tipe Toyota Calya tertinggi tersedia kamera belakang dan touchscreen headunit.
Salah satu mobil keluarga yang banyak dicari di Mocil.id adalah Mitsubishi Xpander. Apalagi untuk Mitsubishi Xpander memiliki berbagai tipe yang bisa dipilih, seperti GLS, Exceed, Sport, Ultimate, dan Cross. Mitsubishi Xpander terkenal sebagai mobil keluarga yang nyaman dan perawatannya mudah.
Apalagi untuk mobil bekas Mitsubishi Xpander di Mocil.id tersedia tahun muda dan kondisi masih baik. Mitsubishi Xpander merupakan mobil dengan tipe MPV yang menjawab kebutuhan akomodasi keluarga yang nyaman dan berperforma. DP mulai dari 24 jutaan dan cicilan mulai dari 4,7 jutaan per bulan, untuk 5 tahun.
Mobil keluarga andalan yang selalu diimpikan setiap keluarga, yaitu Toyota Innova. Toyota Innova memang sudah terkenal menjadi mobil keluarga yang nyaman dan terpercaya. Hadir dengan kabin yang luas, fitur yang lengkap, dan aman. Dengan tampilan yang mewah, membuat mobil ini banyak menjadi favorit mobil keluarga Indonesia. Mobil Toyota Innova hadir dengan dua pilihan bahan bakar, yaitu bensin dan diesel.
Namun untuk tipe Toyota Innova diesel memang lebih banyak diminati oleh orang-orang. Untuk harga mobil bekas Toyota Innova Diesel memang cukup tinggi, namun saat ini masih banyak yang menyukai. Apalagi untuk tipe tertingginya, memiliki tampilan yang modern dan mewah.
Ini dia mobil “all time favorite”, yaitu Toyota Avanza. Mobil andalan keluarga Indonesia. Apalagi Toyota Avanza banyak kelebihannya, seperti harga yang murah, irit bahan bakar, perawatan yang mudah, mesin yang bertenaga, dan kabin yang luas. Bisa dikatakan mobil Toyota Avanza ini mobil multifungsi. Harga mobil bekas Toyota Avanza relatif murah, namun termasuk rare dan banyak dicari.
Tidak hanya mobil MPV saja nih yang banyak dicari, namun ada mobil tipe hatchback, yaitu Toyota Yaris. Mobil hatchback andalan. Memberikan pemilikinya semangat muda, karena memiliki tampilan yang sporty dan trendy. Dengan tipe hatchback ini dapat membawa 5 penumpang dengan bagasi yang cukup luas untuk membawa barang.
Toyota Yaris bekas juga cukup banyak diminati apalagi karena harganya yang relatif terjangkau. Untuk harga mobil bekas sekitar 150 sampai dengan 200 juta. Apalagi di Mocil.id tersedia di beberapa kota besar di Indonesia.
Itulah 5 mobil paling banyak dicari tahun 2023 di Mocil.id. Membeli mobil bekas memang dapat menguntungkan, apalagi bisa menemukan mobil bekas dengan kualitas yang baik, dengan harga yang memuaskan. Yuk cari dan beli mobil bekas di Mocil.id.